Tuesday, March 27, 2012

Popcorn Cocok Untuk Makanan Diet



Makanan ringan popcorn telah teruji sebagai makanan yang bagus bagi seseorang yang sedang menjalani program diet. Para peneliti dari University of Scranton di Pennsylvania yang telah berhasil meneliti makanan ini. Mereka meluncurkan hasil temuannya pada pertemuan American Chemical Society di San Diego.

Para peneliti menemukan kadar antioksidan yang tinggi di dalam makanan popcorn. Makanan ini hanya mengandung empat persen air.

Antioksidan dikenal sebagai polifenol yang memiliki fungsi dan manfaat yang besar, karena zat ini membantu melawan molekul berbahaya yang dapat merusak sel dalam tubuh.

Peneliti juga menyatakan bahwa satu porsi popcorn mengandung 300mg antioksidan, lebih besar dua kali lipat dibandingkan buah-buahan dan sayuran yang hanya mengandung 160mg.




Seperti yang dilansir oleh dailymail (27/03/2012), seorang peneliti Joe Vinson menyatakan "popcorn memiliki banyak manfaat kesehatan, popcorn merupakan makanan ringan yang sempurna".

"Mengkonsumsi satu porsi popcorn akan memberikan lebih dari 70% dari asupan harian gandum".

Rata-rata orang hanya mendapat sekitar setengah porsi asupan gandum sehari, dan popcorn dapat menggantikannya. Jenis popcorn yang cocok untuk program diet adalah popcorn yang tanpa campuran berbagai jenis rasa.

SUMBER

No comments:

Post a Comment

blognetwork