Kapal mata-mata yang dibuat oleh US Navy pada tahun 1980 ini, dilelang di sebuah situs jual beli yang mirip dengan eBay. Sea Shadow atau kapal siluman yang pernah dipakai untuk film James Bond 007 "Tomorow Never Dies" ini dalam proses pembuatannya menghabiskan biaya sekitar $ 190Juta.
Penawaran untuk Sea Shadow saat ini adalah $ 100,420 (£ 61,000), bursa penawaran ini akan ditutup pada hari Kamis mendatang. Kapal yang di produksi pada tahun 1980 dan selesai pada tahun 1985 ini tidak pernah diketahui pembuatannya dan sengaja disembunyikan dari publik sampai tahun 1993.
Kapal ini mampu menjelajah dengan kecepatan maksimum 14 knot. Kapal milik angkatan Laut AS ini tidak pernah ditugaskan dalam misi-misi militer. Saat ini Kapal Sea Shadow hanya bertugas untuk melakukan pelayaran untuk mengobservasi sumber daya dan teknologi kelautan.
Saat ini kapal Sea Shadow hanya berlabuh di sebuah dermaga di California sambil menunggu pemilik barunya.
Berikut gambar dari kapal 'Sea Shadows'
Mantap gan..
ReplyDelete